PENDAMPINGAN PERENCANAAN BERBASIS DATA JENJANG PAUD DI KECAMATAN CIGEULIS

PENDIDIKAN72 views

Cigeulis- Bertempat di TK Pelangi pada hari Selasa, 22 Agustus 2023 telah dilaksanakan pendampingan Perencanaan Berbasis Data (PBD) satuan pendidikan jenjang PAUD se-kecamatan Cigeulis. Pendampingan ini melibatkan 14 lembaga PAUD di Kecamatan Cigeulis dan menghadirkan narasumber dari tim BPMP Provinsi Banten , Eko Yudiawan Hermanto, SE, M.Pd. Dalam kegiatan tersebut turut hadir Bai Sunarsih, S.Pd, MM. selaku Kasi Kurikulum bidang PAUD dan PNF Disdikpora kabupaten Pandeglang, Veri Ikhsanudin, S.Pd selaku penilik kecamatan cigeulis, dan Muhamad Furkon, S.Pd selaku wakil ketua PGRI Kecamatan Cigeulis.

Acara dibuka pukul 08.30 WIB dan langsung pada pembahasan mengenai PBD oleh tim BPMP Provinsi Banten. Kasi Kurikulum PAUD dan PNF Disdikpora kabupaten Pandeglang, Bai Sunarsih mengatakan bahwa pendampingan ini sangatlah penting untuk membenahi mutu pendidikan secara efektif dan akuntabel di setiap lembaga dengan memanfaatkan platform Rapor Pendidikan dimana setiap kepala dan operator sekolah harus memahami tata cara pengisian PBD tersebut.

Untuk menunjang kelancaran pelatihan PBD, PGRI Kecamatan Cigeulis juga memfasilitasi 8 unit notebook untuk diipakai pelatihan bagi lembaga yang tidak memiliki PC, Laptop atau notebook.

Selanjutnya, Penilik PAUD dan PNF Kecamatan Cigeulis menyampaikan harapannya agar kegiatan pendampingan ini dapat dipahami dan diimplementasikan sebaik-baiknya oleh kepala sekolah dan operator di lembaga masing-masing, tentunya ini untuk meningkatkan kualitas SDM pengelola PAUD dalam mengelola lembaganya.

Salah satu peserta kegiatan dari TK Alam Cahaya Aksara, Siti Fitri Mardiah mengungkapkan jika kegiatan ini diharapkan dapat berdampak baik untuk perkembangan di TK Alam Cahaya Aksara dan di TK yang lain di Kecamatan Cigeulis.