Tepang Taun Kumaung Ke-4 “Melangkah terarah, berjuang pantang menyerah”

OLAHRAGA19 views

semburat.com -SERANG (27/10) Keluarga Mahasiswa Cibaliung menggelar Tepang Taun Ke-4 yang digelar di Kampus UIN Banten. Acara tepang taun ke-4 ini dimulai dengan tasyakuran, doa bersama dan ceramaah keagaamaan yang dilaksanakan pukul 16.00.WIB sd Pukul 17.00 WIB   di Masjid Al-Hikmah UIN Banten.

Acara kemudian dilanjutkan pada pukul 20.00 WIB. Acara itu dimulai dengan acara ceremonial. Pada sambutan yang disampaikan oleh A.Haetami sebagai ketua presedium cabang Serang dia mengatakan bahwa organisasi ini harus dapat menentukan arah perjuangan dan terus berjuang tanpa henti. “Tema Melangkah terarah, berjuang pantang menyerah, menjadi tema tepang taun ini karena diusia yang ke empat ini kumaung harus terus memfokuskan perjuangan dan terus membuat gerakan-gerakan untuk membela rakyat”

Sementara Ketua Presedium Pusat Kumaung Munawir Syahidi yang membacakan sajak anak muda karya Rendara itu menekankan kembali pada fungsi organisasi mahasiwa, terutama Keluarga Mahasiswa Cibaliung, karena menurutnya masih banyak persoalan di Cibaliung yang harus didorong penyelesaiannya, termasuk penyelesaian infrastruktur.

Dewan pendiri yang diwakili Andi Suardi dalam sambutannya dia menekankan agar kumaung terus dapat memberi manfaat untuk masyarakat.

Acara malam itu dimeriahkan dengan penampilan tari dari anggota Kumaung, Band dan pembacaan puisi.

Redaktur