Masyarakat Rancapinang Menagih Janji Kompanye Bupati Pandeglang yang Akan Membangun Infrastruktur Jalan

OLAHRAGA37 views

semburat.com-PANDEGLANG Masyarakat Desa Rancapinang melakukan aksi ke gedung bupati pada hari ini tanggal 28 September 2017 dalam aksinya mereka menuntut janji kepada Bupati Pandeglang Irana Narulita, Mereka menagih janji Bupati pada waktu kampanye yang akan membangun insfrastruktur jalan sampai ke Desa Rancapinang “Sudah berpa tahun Irna menjabat sebagai bupati Pandeglang nyatanya janji kampanye untuk membangun insfrastruktur jalan ke desa kami masih saja belum terealisasi sehingga membuat masayarakat merasa janji itu hanya janji belaka” Ungkap salah seorang masyarakat.

Dalam aksi tersebut bupati tidak bisa menemui masyarakat yang melakukan aksi demonstrasi yang datang jauh dari Rancapinang tersebut. Mereka hanya ditemui Sekretaris Daerah Pandeglang, Setda mengatakan bahwa pemeribtah akan membangun jalan dari Rancapinang sampai Kampung Padali Desa Padasuka akan digarap tahun 2018. Setda mengatakan bahwa anggaran pembangunan jalan tetsebut sangat diprioritaskan. Mendengar jawaban tersebut masyarakat tidak merasa puas. “Kami tidak puas dengan jawaban Pak Setda tersebut  karena dianggap janji yang belum ada kepastian,  apabila tidak ditepati janjinya kami akan melakukan aksi dengan jumlah yang lebih banyak lagi, ungkap salah satu masa aksi.

Jalan yang juga merupakan akses ke PT.Cibaliung Sumber Daya Tersebut memang belum mendapatkan pembangunan maksimal dari pemerintah, sementara ini untuk angkutan umum ke jalur tersebut masih menggunakan mobil bak terbuka baik angkutan barang dan orang. Masyarakat berharap jika akses jalan membaik mobilisasi ekonomi juga akan membaik.

Reporter: Makrom M